RSS
Container Icon

Kebangunan Rohani (William Reid)

“Dan kalau Penghibur itu datang,” kata Tuhan, “Ia akan menginsyafkan dunia akan dosa.” Ini adalah satu-satunya jalan untuk memberikan penghiburan bagi orang-orang berdosa. Bukan kotbah tentang “Damai,damai,” yang akan mengatasi masalah ini. Anak yang hilang itu harus sadar akan keadaannya dan melihat kekurangan dan penderitaannya sebelum dia memutuskan untuk kembali pada bapanya.
Bukan orang sehat yang memerlukan tabib, tetapi orang sakit. Tuhan memulai karya-Nya yang agung dengan menginsyafkan dosa dalam hati seseorang. Sehingga hati yang keras dan sembarangan itu akan jatuh terluka dihadapan Dia. Mereka bangun dari tidur panjang kenikmatan daging mereka, menyadari bahwa mereka sedang menuju ke neraka. Mereka merasa seolah-olah hampir ditelan oleh jurang kehancuran. Perasaan bersalah yang amat tidak menyenangkan begitu menekan hati nurani mereka yang telah dibangunkan. Mereka tidak dapat menolak pekerjaan Roh Allah dalam hati mereka lagi. Mereka tidak dapat menutup mata lagi terhadap persoalan penting mengenai kekekalan.

William Reid, Authentic Record Of Revival, 1980

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar