AIR MATA. Apakah kita sering menangis? ada orang yang menangis dan mengeluarkan air mata kesedihan, air mata kegembiraan, air mata pemberontakan dan kesakitan, air mata kemarahan, juga air mata cinta dan penyerahan. Bahasa Air Mata memang tidak mudah untuk dipahami, namun Dia memahami bahasa air mata kita dan kita juga harus belajar memahami air mata kita sendiri, walau seringkali kita tidak dapat memahami sepenuhnya. Kita akan merasa lega jika kita sudah menumpahkan isi hati kita setelah menangis...tapi pernahkah kita bertanya pada diri sendiri.."apakah air mata kita itu sudah benar..?"
Cawan Tujuan Hidup haruslah kita isi dengan air mata penyerahan kita, bukan dengan air mata kemarahan dan pemberontakan kita kepada Bapa. Tahukah kita jika kita harus berdamai dengan Jalan dan Panggilan Bapa dalam hidup kita? Sudah berdamaikah dan senangkah kita dengan apa yang sudah Bapa berikan dalam hidup kita? mungkin roh kita mau dan senang, namun avon dari nenek moyang kita juga tidak akan membiarkan kita untuk menggenapi kehendak Bapa dalam hidup kita. Avon adalah dosa kecenderungan yang kita warisi dari darah keturunan nenek moyang kita. Itu bisa berupa sifat yang mengarah kepada dosa dan dapat berbuahkan dosa yang mengakibatkan maut jika kita tidak segera mematikan avon-avon kita.
Lalu Yesus berkata kepada murid-murid-Nya: "Setiap orang yang mau mengikut Aku, ia harus menyangkal dirinya, memikul salibnya dan mengikut Aku. Matius 16:24
Penyangkalan Diri adalah keharusan bagi setiap murid Kristus yang sejati. Demikian juga kita harus setiap hari berjuang melawan dosa dan avon "dosa kecenderungan" kita agar kita tidak jatuh dan gagal dalam menggenapi rencana Bapa yang sempurna. Gerbang Tujuan Hidup sangat dekat juga dengan Kota kesesatan. Kita harus berhati-hati dalam melangkah tetapi tidak takut berjalan menuju kepada panggilan-Nya. Ada begitu banyak orang yang ketakutan untuk melakukan kehendak Bapa karena mereka belum berdamai dengan masa lalu mereka, mereka kuatir dan tidak percaya bahwa Bapa sanggup mencukupi tentara-tentara-Nya yang bekerja di ladang-Nya. Banyak yang takut, karena sesungguhnya..kitalah yang TIDAK PERCAYA.
Air mata penyerahan sangatlah diperlukan untuk memenuhi Destiny kita. Ada yang menangisi destiny mereka tetapi air mata yang SALAH. menangisi mengapa mereka tidak mendapatkan pasangan pada waktu mereka masih sangat muda, menangisi mengapa mereka belum menikah, menangisi kesuksesan orang lain, iri dengan cerita dan destiny orang lain...TANGISI cawan tujuan hidup kita masing-masing! supaya kita terus menerus dikuatkan dan tidak menjadi letih dalam mengikuti langkah-langkah Bapa.
PENUHKAN cawan itu dengan air mata Penyerahan..Pengharapan...Air mata kebahagiaan karena rencana-Nya indah dan sempurna bagi kita! Dia tidak akan pilih kasih atau berlaku tidak adil! Dia tidak akan mengorbankan kebahagiaan pribadi kita agar orang lain bahagia! Dia adalah Bapa yang sempurna dan Adil. Penuhkan Cawan Pengucapan Syukur kita...
Jika kita terus menerus memenuhi Cawan kita dengan air mata kesakitan, air mata pemberontakan dan kemarahan, tidak berdamai dengan Bapa..maka air mata itu akan menjadi KERAK dalam cawan itu...Jangan mengisi dengan sikap hati dan karakter yang tak kunjung dibentuk..itu akan membuat KERAK semakin banyak dan air dari cawan itu tidak layak untuk membasuh Tangan Raja dan Kekasih kita..
Iblis tidak akan diam saja..pasukannya akan berusaha menghalangi kita untuk memenuhi cawan tujuan hidup kita yang benar. Mereka akan terus berusaha menghancurkan cawan para calon-calon pahlawan Bapa..sebelum mereka menyadarinya.. Musuh akan menjauhkan kita dari cawan yang harus kita isi dengan CAWAN-CAWAN PALSU yang mirip dan menggantikan Panggilan-Nya. Iblis memberikan roh-roh perzinahan duniawi, percabulan, juga kesesatan hati dan pikiran, tipudaya..untuk menghancurkan rencana yang sempurna itu. Tidak ada yang dapat menghancurkan cawan tujuan hidup kita selain kita mengijinkan musuh dalam hidup kita untuk melakukannya. Musuh akan selalu mengatakan KEBOHONGAN kepada kita bahwa jalan-jalan Bapa itu adalah JALAN PENDERITAAN dan KETIDAKBAHAGIAAN. Musuh membuat Yesus-Yesus palsu rekaan pikiran manusia dan membuat manusia tidak dapat membedakan lagi kebenaran.
Ada yang palsu, tapi selalu ada yang ASLI.
Jika ada bahasa roh palsu dan sesat, masakan kita tidak percaya lagi bahwa memang ada karunia semacam itu?
Jika ada kebangunan yang palsu dan mujizat palsu..masakan kita berhenti berharap dan percaya bahwa kebangunan itu pasti ada?
Jika ada Yesus yang palsu dari rekaan pikiran sendiri..masakan kita akan berhenti percaya kepada Kristus Yesus yang sudah mati menebus dosa kita?
Jika ada karunia-karunia yang palsu, hamba-hamba Palsu..masakan kita takut untuk memiliki dan mengobarkan karunia yang murni dan menjadi hamba-hamba-Nya yang sejati?
Jangan takut..walau cawan itu penuh dengan air mata...tapi kita akan terus belajar mengisinya dengan air mata penyerahan dan cinta...bukan air mata kesakitan dan pemberontakan..
Aku akan mencurahkan kepadamu air jernih, yang akan mentahirkan kamu; dari segala kenajisanmu dan dari semua berhala-berhalamu Aku akan mentahirkan kamu. Kamu akan Kuberikan hati yang baru, dan roh yang baru di dalam batinmu dan Aku akan menjauhkan dari tubuhmu hati yang keras dan Kuberikan kepadamu hati yang taat. Roh-Ku akan Kuberikan diam di dalam batinmu dan Aku akan membuat kamu hidup menurut segala ketetapan-Ku dan tetap berpegang pada peraturan-peraturan-Ku dan melakukannya.
Yeh 36:25-27
Disadur dari Message Ps Daniel Shane
0 komentar:
Posting Komentar