RSS
Container Icon

Catatan Harian Mother Teresa (4)

Seorang Pemburu Tuhan akan mendengar suara Mempelainya..
Dia akan merindukan berbuat lebih dari orang lain..
Dia tidak akan puas dengan kenyamanan dan kenikmatan diri sendiri..
Seorang Pemburu Tuhan akan pergi kemanapun Tuhan menyuruhnya.....

September 1946
Selama tahun ini sering kali saya merasakan kerinduan untuk memberikan segalanya  untuk
Yesus dan membuat jiwa-jiwa lain-terutama orang-orang India, datang dan mencintai-Nya
Dengan bergairah, namun ketika saya berpikir bahwa ini hanya salah satu hasrat seperti yang biasa saya rasakan,saya berulang kali sengaja mengabaikannya. Saya tidak boleh begitu menyamakan diri dengan gadis-gadis India. Setelah membaca riwayat hidup Santa Fransica Xaveria Cabrini-pikiran itu datang terus-mengapa saya tidak dapat berbuat untuk-Nya di India

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Persyaratan Dasar

Kerendahan hati merupakan permulaan dari pengudusan;
karena tanpa kekudusan tak seorang pun dapat melihat Tuhan,
walaupun dia menggali Alkitab bermalam-malam;
jadi tanpa kerendahan hati, tak seorang pun  dapat mendengar
Tuhan berbicara pada jiwanya, walaupun dia mendengar dua
jam khotbah tiga kali setiap hari.

-John Donne

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

10 Karakter Rumah Doa Bagi Segala Bangsa

10 Karakter Rumah Doa Bagi Segala Bangsa

Menurut Bait Salomo yang Paralel dan Disempurnakan dalam pembangunan Bait Allah di Perjanjian Baru

1.House of Sacrifice (Rumah Persembahan)
“ Salomo mempersembahkan korban di sana di hadapan Tuhan di atas mezbah tembaga di depan Kemah Pertemuan itu; ia mempersembahkan seribu Koran bakaran di atasnya”

Dari banyak teks dalam ayat Alkitab mengenai Salomo, kita dapat melihat kesungguhan Raja Salomo dalam berbakti ada Allah dibuktikan dengan mempersembahkan sesuatu kepadaNya. Dan penulis kira bukan sekedar sesuatu, tetapi segala sesuatu. Begitu banyak korbannya sehingga Alkitab mencatat “tak terhitung dan tidak terbilang banyaknya”. Tuhan berkenan kepada persembahan Salomo. Kemudian Tuhan menampakkan diri pada Salomo pada malam hari dan berfirman padanya : Telah kudengar doamu dan telah Kupilih tempat ini bagi Rumah Persembahan. Apakah jumlah persembahan menentukan apakah Dia berkenan pada persembahan kita? Puji Tuhan, sebab Dia melihat hati kita bukan apa yang di depan mata. Ia melihat motivasi daripada jumlah yang kita berikan. Tapi perlu diingat bahwa sesorang yang sungguh-sungguh mengasihi Tuhan pasti akan memberikan yang terbaik dari dirinya.
Apa yang harus kita lakukan untuk membangun Rumah Persembahan ini?

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Gandar Yang Tuhan Pasang


Tampak seorang pertani menarik kedua ekor sapinya yang sedang bekerja keras menarik kereta berisi penuh dengan hasil tuaian padi. Mereka beriringan berjalan menyusuri jalan-jalan kecil dari sawah, melewati jalan terjal penuh batu dan juga Lumpur basah. Sesekali si petani tua menarik tali yang menghubungkan kereta dengan gandar yang ada di atas lembu sapi tersebut, sehingga mau tidak mau keduanya berjalan sesuai dengan kemauan si petani, tanpa pemberontakan….

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Serahkan Pada Dia (story part 2)

Part 2



MEMBUANG SAMPAH
Ia menguatkan hati terhadap penghinaan yang ia belajar terima. Seolah-olah belum cukup rasa malu-nya. Hentikan Dia. Tetapi bagaimana caranya? Ia nantikan penghakimannya. Ternyata tidak kunjung datang. Suara-Nya hangat dan pertanyaan-Nya jujur “Maukah engkau menyerahkan sampahmu kepada-Ku?”
Ia tertegun “ Apa maksudnya, sih?”
‘Serahkan kepada-Ku. Besok. Di tempat pengurukan. Mau?” Ia seka noda di pi-pinya dengan ibu jarinya dan bangkit berdiri. “Jumat ya, di tempat pengurukan.”
Lama setelah Ia pergi, ia duduk, mengingat-ingat kejadian tadi, menyentuh kembali pipinya. Suara-Nya masih terngiang;ajakan-Nya masih terasa. Ia berusaha menepis kata-kata-Nya itu tetapi tidak bisa. Kok Ia tahu sih? Dan kok Ia masih demikian baik setelah mengetahuinya. Kenangan itu bersemayam dalam jiwanya, tamu tak diundang tetapi disambut....

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Menembus Awan

Kedamaian datang bila tidak ada awan di antara kita dan Tuhan.
Kedamaian adalah hasil dari pengampunan, pembuangan oleh Allah dari sesuatu yang mengaburkan wajah-Nya dan menyebabkan rusaknya persekutuan dengan Dia. Puncak dari kebahagiaan selanjutnya dalam persekutuan
dengan Tuhanadalah penyesalan, pengampunan,dan kedamaian-yang pertama kita
berikan ,yang kedua kita terima, dan yang ketiga kita mewarisi.

-Charles H.Brent

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Batu Dan Permata


Pada suatu ketika, hiduplah seorang pedagang batu-batuan. Setiap hari dia berjalan dari kota ke kota untuk memperdagangkan barang-barangnya itu. Ketika dia sedang berjalan menuju ke suatu kota, ada suatu batu kecil di pinggir jalan yang menarik hatinya. Batu itu tidak bagus, kasar, dan tidak mungkin untuk dijual. Namun pedagang itu memungutnya dan menyimpannya dalam sebuah kantong, dan kemudian pedagang itu meneruskan perjalanannya.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Siapakah Yang Akan Mengambil Sang Anak


Seorang kaya dan anaknya gemar mengkoleksi karya-karya seni langka seperti Picasso sampai Raphael. Mereka sering duduk bersama dan mengagumi keindahan karya seni tersebut. Pada saat konflik Vietnam pecah, sang anak pergi ke medan perang. Dia sangat pemberani dan gugur di dalam pertempuran pada saat menolong prajurit lain. Sang ayah diberitahukan mengenai kabar anaknya dan sangat bersedih hati untuk anak satu-satunya itu.
Sebulan kemudian, tepat sebelum hari natal, ada ketukan dipintu rumah orang kaya itu. Seorang anak muda berdiri didepan pintu dengan bungkusan yang sangat besar ditangannya.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Ya Tuhanku, Kenapa Kau Tidak Menolongku?

Ada seorang laki - laki yang tinggal di dekat sebuah sungai. Bulan - bulan musim penghujan sudah dimulai. Hampir tidak ada hari tanpa hujan baik hujan rintik-rintik maupun hujan lebat.

Pada suatu hari terjadi bencana di daerah tersebut. Karena hujan turun deras agak berkepanjangan, permukaan sungai semakin lama semakin naik, dan akhirnya terjadilah banjir.

Saat itu banjir sudah sampai ketinggian lutut orang dewasa. Daerah tersebut pelan-pelan mulai terisolir. Orang - orang sudah banyak yang mulai mengungsi dari daerah tersebut, takut kalau permukaan air semakin tinggi.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Perumpamaan Pensil

Pembuat Pensil itu menaruhnya kesamping sebentar, sebelum ia memasukkannya kedalam kotak.

Ada 5 hal yang perlu kau ketahui, katanya pada pensil, sebelum kau kukirim keseluruh dunia. Hendaknya kau mengingat-ingat selalu dan jangan sampai kau lupakan, dan kau bakal berhasil menjadi pensil terhebat.

*PERTAMA
Kau bakal bisa melakukan banyak hal-hal yang hebat, tetapi hanya bila kau mau membiarkan dirimu dipegang dalam tangan seseorang.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Karena Cinta Tidak Selalu Harus Berwujud Bunga

Suami saya adalah seorang insinyur, saya mencintai sifatnya yang alami dan saya menyukai perasaan hangat yang muncul dihati saya ketika saya bersandar di bahunya yang bidang.



Tiga tahun dalam masa perkenalan, dan dua tahun dalam masa pernikahan, saya harus akui, bahwa saya mulai merasa lelah, alasan - alasan saya mencintainya dulu telah berubah menjadi sesuatu yang menjemukan.
Saya seorang wanita yang sentimentil dan benar - benar sensitif serta berperasaan halus. Saya merindukan saat-saat romantis seperti seorang anak yang menginginkan permen. Tetapi semua itu tidak pernah saya dapatkan. Suami saya jauh berbeda dari yang saya harapkan. Rasa sensitif-nya kurang. Dan ketidakmampuannya dalam menciptakan suasana yang romantis dalam pernikahan kami telah mementahkan semua harapan saya akan cinta yang ideal.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

50 Tahun Salah Paham


Dikisahkan, disebuh gedung pertemuan yang amat megah, seorang pejabat senior istana sedang menyelenggarakan pesta ulang tahun perkawinannya yang ke-50. Peringatan kawin emas itu ramai didatangi oleh tamu-tamu penting seperti para bangsawan, pejabat istana, pedagang besar serta seniman-seniman terpandang dari seluruh pelosok negeri. Bahkan kerabat serta kolega dari kerajaan-kerajaan tetangga juga hadir. Pesta ulang tahun perkawinan pun berlangsung dengan megah dan sangat meriah.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Ingatlah Bebek


Ada seorang bocah laki-laki sedang berkunjung ke kakek dan neneknya dipertanian mereka. Dia mendapat sebuah katapel untuk bermain-main di hutan. Dia berlatih dan berlatih tetapi tidak pernah berhasil mengenai sasaran. Dengan kesal dia kembali pulang untuk makan malam.

Pada waktu pulang, dilihatnya bebek peliharaan neneknya. Masih dalam keadaan kesal, dibidiknya bebek itu dikepala, matilah si bebek. Dia terperanjat dan sedih.

Dengan panik, disembunyikannya bangkai bebek didalam timbunan kayu, dilihatnya ada kakak perempuannya mengawasi. Sally melihat semuanya, tetapi tidak berkata apapun.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Mengerjakan Soal Dari Tuhan


Bulan Oktober 2007, saya bermimpi entah itu bunga tidur atau sebuah mimpi yang bermakna, saya tidak tahu. Tetapi yang pasti itu cukup membekas di pikiran saya karena berhubungan juga dengan keadaan yang sedang saya alami waktu itu.

“Saya sedang mengerjakan soal-soal dengan beberapa orang, tetapi hasil ujian saya hilang, karena ada hujan lebat dan menghayutkan kertas-kertas ujian itu. Saya merasa takut, bingung dalam mimpi itu. Hati saya bertanya-tanya, apakah ujian saya akan diulang?”

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Asal Ada Akar yang Kuat..


Saya pulang kekampung halaman, bukan pada saat liburan.
Saya tidak dapat membayangkan apa yang ada dalam pikiran orang tua saya waktu itu. Mendadak saya mengambil waktu untuk pulang sendirian tanpa saudara-saudara saya.
Di kampung halaman kadang menjadi tempat pelarian yang cukup tenang atau kadang sangat tidak tenang....
Hanya beberapa hari saya pulang. Kepulangan kali ini dengan tujuan untuk berdoa sendirian dan mencari ketenangan jiwa dan kasih sayang. Benar saja, disana seperti seorang gadis kecil saya begitu manja kepada mama. Seolah saya ingin berhenti sejenak dari semua pertandingan kehidupan yang kadang membuat saya lelah waktu itu.
Malam pertama saya lewati dengan tidur sendirian di ranjang susun yang lama tidak saya tempati. Tidak banyak cerita yang dapat saya ceritakan kepada mereka, apalagi memang saya serang yang cukup pendiam (menurut saya).

Hari kedua, saya begitu dimanjakan dengan masakan-masakan mama yang menurut saya masakannya adalah yang paling enak. Pagi hari saya bangun agak siang, saya memuaskan tidur saya, sambil melihat mama menyiapkan beberapa bahan untuk memasak pagi itu, dia mulai menawarkan beberapa menu makanan untuk sarapan pagi. Di desa memang tidak seperti di kota. Walaupun  suasana pagi hari tidak hening, karena papa selalu bangun pagi dan menyiapkan semua pekerjaanya setelah berdoa, tetapi saya kadang merindukan suasana seperti itu (masih sama seperti suasana saat masih kecil sampai SMA). Saya hanya dapat menemani mama memasak dan membantu sedikit untuk mengiris bahan, menggoreng sesuatu dan selebihnya menonton Televisi sambil menunggu mama selesai memasak..

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Kisah Sebuah Arloji


Ada seorang tukang kayu. Suatu saat ketika sedang bekerja, secara tak disengaja arlojinya terjatuh dan terbenam di antara tingginya tumpukan serbuk kayu. Arloji itu adalah sebuah hadiah dan telah dipakainya cukup lama. Ia amat mencintai arloji tersebut. Karenanya ia berusaha sedapat mungkin untuk menemukan kembali arlojinya. Sambil mengeluh mempersalahkan keteledoran diri sendiri si tukang kayu itu membongkar tumpukan serbuk yang tinggi itu.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Menerima Jawaban Doa

Kadang apa yang kita doakan sudah Tuhan jawab, tetapi seringkali kita tidak menyadarinya, atau tidak siap menerimanya. Kadang kita mendapatkan jawaban doa tidak seperti apa yang kita minta, tetapi yang pasti Tuhan pasti menjawab doa kita, cepat atau lambat, sesuai atau tidak sesuai dengan bayangan kita.


Suatu malam saya berdoa kepada Tuhan, saya berdoa untuk generasi jawaban doa, bagi kegerakan dan seluruh jemaat yang ada. Dalam hati saya timbul kerinduan dan doa yang sangat agar Bapa mengabulkan doa kita semua, karena bagaimana mungkin kita menjadi generasi yang menjawab doa orang lain, tetapi doa kita sendiri tidak dijawab-Nya?

Kita tahu bahwa kitalah generasi akhir, Generasi Jawaban Doa, artinya adalah generasi yang akan menjawab doa dan kerinduan para orang kudus dan martir. Tetapi sudahkah kita tahu siapakah mereka dan apa sebenarnya doa mereka sehingga kita harus menjawabnya? Ada orang yang berdoa untuk sesuatu pertolongan, dan ternyata andalah orangnya yang dipakai Tuhan untuk menolongnya, inilah jawaban doa.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Hati Seorang Ayah dan puteri-Nya (puisi rohani)

Maret 2008
Sudah lama sekali kusimpan buku itu....
buku yang berisi hati seorang ayah kepada puteri kecilnya..
Saat kubaca, dan kubaca..
aku makin mengerti..
Roh-Nya menggerakkanku meembaca bagian demi bagiannya agar aku memahami kasih-Nya sebagai seorang Bapa. Kelihatannya aku telah lupa bagaimana menjadi seorang anak, terlalu banyak menyiksa diriku dalam pengabdian sebagai hamba. Ya, itu baik, tetapi caraku salah dan tidak benar.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Catatan Harian Mother Teresa (1)

Seorang Pemburu Tuhan akan merasakan kepedihan karena meninggalkan dunianya sendiri dan masuk dalam dunia Tuhan yang abadi....


SELAMAT  TINGGAL

Kutinggalkan rumah yang kusayangi
Dan tanah kelahiranku yang permai
Ke Benggala yang panas dan gersang
Nun jauh di pantai sana.
Kutinggalkan teman-teman lamaku
Kutinggalkan keluarga dan rumahku
Hatiku menghelaku ke depan
Tuk melayani Kristusku.
Selamat tinggal bunda terkasih
Semoga Tuhan senantiasa bersamamu
Kuasa yang lebih tinggi menghendaki aku
Tuk pergi ke India yang panas dan kering.
Kapal bergerak perlahan-lahan ke depan
Meninggalkan buih-buih ombak  di buritan,
Ketika untuk terakhir kalinya kupandang

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Catatan Harian Mother Teresa (3)

Seorang Pemburu Tuhan akan mencintai apa yang dicintai Tuhan...Dia akan mencintai jiwa-jiwa yang terhilang seperti Yesus mencintai mereka.....
Seorang Pemburu Tuhan akan merasakan kepedihan yang teramat sangat saat masa-masa dimana Tuhan seolah meninggakan mereka..suatu kehampaan yang mengerikan...
Keterpisahan adalah kesunyian karena cinta yang dalam....


Yesusku,
Sejak aku masih kanak-kanak, Engkau telah memanggilku dan memiliki aku untuk-Mu sendiri –
dan sekarang setelah kita berdua mengambil jalan yang sama-sekarang Yesus-aku berjalan ke arah yang salah.

Konon orang yang berada di neraka menderita rasa nyeri yang abadi karena kehilangan Tuhan-mereka akan bisa menjalani semua penderitaan itu apabila mereka punya sedikit saja harapan memiliki Tuhan...
Dalam jiwaku aku merasakan nyeri sangat menyiksa akibat kehilangan itu...
Perasaan bahwa Tuhan tidak mengingginkan aku-bahwa Tuhan tidak menjadi Tuhan lagi-bahwa Tuhan tidak sungguh ada ( Yesus, maafkan aku karena penghujatan ini-aku telah di minta menuliskan semuanya). Kegelapan itu yang melingkupi aku dari semua sisi – tak memungkinkan aku mengarahkan jiwaku kepada Tuhan –tak ada cahaya atau ilham yang masuk ke dalam jiwaku.-Aku bicara tentang cinta pada jiwa-jiwa-tentang kasih yang lembut kepada Tuhan-namun semua cuma kata-kata-
Dan aku memiliki kerinduan, kerinduan yang mendalam untuk mempercayai kata-kata itu...
Untuk apakah aku bekerja? Jika tak ada Tuhan-berarti tak ada jiwa-.Jika tak ada jiwa berarti
Yesus...
Engkau pun  tidak sungguh ada.- Surga, hanya sebuah tempat kosong- tak ada sedikit pun
Gambaran tentang Surga masuk ke dalam pikiranku-karena tak ada harapan.- Aku takutMenuliskan semua yang mengerikan yang lewat dalam jiwaku. Itu semua pasti menyakiti hati-Mu. 

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Tuhan Saat Ini

Mungkin banyak orang cukup senang
untuk  mengetahui dimana Tuhan pernah berada,
namun pemburu Tuhan  sejati
tidak puas hanya mempelajari jejak-jejak Tuhan,
kebenaran-Nya; mereka ingin mengenal Dia.
Mereka ingin mengetahui dimana Dia sekarang
dan apa yang sedang di kerjakan-Nya saat ini

-Tommy Tenney

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Tahun Perjanjian Tuhan


Tuhan menjanjikan suatu tanah perjanjian bagi bangsa Israel, juga kepada kita semua sebagai bangsa Israel rohani. Tanah Perjanjian adalah tanah yang berlimpah susu dan madunya. Madu disini bukanlah dari tawon tetapi dari pohon kurma. Ini berbicara tentang hidup yang berkelimpahan. Tahun-tahun ini adalah tahun perjanjian Tuhan sehingga kita akan memasuki tanah perjanjian kita yaitu suatu kehidupan yang berkelimpahan dalam segala hal, pemulihan dan lawatan yang luar biasa.

Apa yang bangsa Israel lakukan sebelum masuk dalam Tanah Perjanjian ?
1.    Menyebrangi sungai Yordan
2.    Disunat di Gilgal
3.    Merayakan paskah
4.    Masuk Tanah Perjanjian

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Never Give Up (ost Facing The Giant)

NEVER GIVE UP (Ost Facing The Giant)

TIME AFTER TIME YOU’VE BEEN LEFT BEHIND,
LIKE THE SUN WHEN ITS STARTING TO RAIN                      

TIME AFTER TIME YOU’VE BEEN FORGOTTEN,
LIKE A PICTURE THATS FADED WITH AGE                          
TIME AFTER TIME YOU RAN AFTER ME                           
WHEN I WAS STILL RUNNING AWAY

YOU NEVER GIVE UP ON ME                                   
NO, YOU NEVER GIVE UP ON ME
THOUGH IM WEAK YOU ARE STRONG                               
YOU TOLD ME I STILL BELONG
NO, YOU NEVER, NEVER GIVE UP ON ME                   

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Kehidupan Berbisik (puisi rohani)

Hari ini aku kembali melihat kehidupan..
Ada orang yang sakit...
Ada yang ditinggalkan anaknya dan menjadi renta oleh usia
Apa yang ingin dikatakan oleh dunia ini?
Seolah ia ingin berteriak kepada manusia tetapi manusialah yang terlalu sibuk..
Telinga mereka tertutup...
Hati mereka menebal...
Dan mata mereka menjadi kabur dan buta...
Kurasakan Bapa ada disana, melihat keramaian itu...
Ia tersenyum dan memandangku seperti bulan purnama yang indah dan terang...

Ia mengedipkan matanya mengamat-amatiku seperti ribuan bintang di langit ..
Ia menarikan tarian kehidupan seperti dedaunan kecil yang menari tertiup angin malam..
Ia membelaiku dengan cinta dan lembut saat angin menyentuh tubuhku ..
Ia menciumku dengan hangat saat kurasakan hangat matahari menyentuh pipi dan bibirku..
Ia mengelilingiku dengan kasih-Nya seperti sayap-sayap awan di langit yang mengelilingi bumi..
Ia membisikkan kata-kata cinta, saat kumendengar suara-suara di sekelilingku dengan hatiku..
Ia menyentuh hatiku, saat kumelihat anak kecil yang tersenyum,

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Serahkan Pada Dia (story part 1)

Part I


Wanita itu menjatuhkan dirinya di bangku dan menjatuhkan kantong sampahnya di antara kedua kakinya. Dengan sikut di lutut dan pipi di tangannya, ia memandang trotoar. Semuanya sakit. Punggung. Kaki. Leher. Pundaknya kaku dan tangannya kebas. Semuanya gara-gara kantong itu.

    Oh, seandainya sampah ini bisa dibuang. Awan sambung menyambung membentuk langit-langit kelabu, kelabu dengan seribu duka. Gedung-gedung bernoda asap menciptakan bayang-bayang panjang, menggelapkan gang-gang dan orang-orang yang lewat. Gerimis menjadikan udara dingin dan menjadikan selokan jalanan berlumpur. Wanita ini mengambil jeketnya. Sebuah mobil lewat membuat kantongnya basah kuyub dan menciprati celana jeans-nya. Ia tidak bergeming. Terlalu letih.
Kenangan hidupnya tanpa sampah itu samara-samar. Mungkin ketika amsih kecil? Punggungnya lebih lurus ketika itu, jalannya lebih cepat..atau, apakah itu hanya mimpi? Ia tidak tahu pasti.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Mengenal Bapa di Sorga (pengajaran)

Setelah kita diselamatkan, kita harus mengenal Allah Bapa kita. Seperti apakah Allah Bapa itu? Jika Dia benar-benar ada, seperti apakah Dia?



I. YESUS MEMBAWA KITA MENGENAL BAPA
Kata Yesus kepadanya: “Akulah jalan dan kebenaran dan hidup. Tidak ada seorangpun yang datang kepada Bapa, kalau tidak melalui Aku. Sekiranya kamu mengenal Aku, pasti kamu juga mengenal Bapa-Ku. Sekarang ini kamu mengenal Dia dan kamu melihat Dia” (Yohanes 14:6-7)
Tujuan Yesus datang ke dunia adalah untuk memperkenalkan Bapa. Pada kenyataannya banyak orang Kristen yang belum mengenal Bapa. Kalau kita mengenal Bapa, hidup kita menjadi tenang. Yesus telah membayar harga yang mahal agar kita mengenal Bapa, dengan cara disalibkan, dikutuk dan diejek. Kalau ada dosa, maka tidak akan ada damai, sehingga manusia perlu menerima Yesus sebagai Tuhan dan Juru Selamat.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Kebahagiaan Terbesar

Apa yang membuat anda paling bahagia? Hari pernikahan? Saat cinta anda diterima oleh yang anda kasihi? Saat memiliki anak? Rumah? Mobil? Atau?
Ada begitu banyak hal di dunia ini yang dapat memberikan kita kebahagiaan dan tawa, itulah bagian yang ditentukan bagi kita manusia yang hidup di bumi, sebagai bagian yang menyukakan hatinya.

Pengkotbah 2:22-26  Apakah faedahnya yang diperoleh manusia dari segala usaha yang dilakukannya dengan jerih payah di bawah matahari dan dari keinginan hatinya? Seluruh hidupnya penuh kesedihan dan pekerjaannya penuh kesusahan hati, bahkan pada malam hari hatinya tidak tenteram. Inipun sia-sia.
Tak ada yang lebih baik bagi manusia dari pada makan dan minum dan bersenang-senang dalam jerih payahnya. Aku menyadari bahwa inipun dari tangan Allah.
Karena siapa dapat makan dan merasakan kenikmatan di luar Dia?  Karena kepada orang yang dikenan-Nya Ia mengaruniakan hikmat, pengetahuan dan kesukaan, tetapi orang berdosa ditugaskan-Nya untuk menghimpun dan menimbun sesuatu yang kemudian harus diberikannya kepada orang yang dikenan Allah. Inipun kesia-siaan dan usaha menjaring angin.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Peziarah Dalam Perburuan

Dia yang menang melawan segala bencana,
biarlah dia terus mengikuti sang Tuan.
Tidak ada keputusasaan yang dapat membuat
dia lemah.
Keinginannya yang utama adalah untuk
menjadi peziarah.
 Karena Engkau Tuhan melindungi kami
dengan Roh-Mu,
kami tahu bahwa akhirnya kami akan mewarisi kehidupan.
Kemudian fantasi akan lenyap! Aku tak takut apa yang akan manusia katakan,
aku akan bekerja siang dan malam untuk  menjadi peziarah.

-John Bunyan

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Kebijaksanaan Tuhan


Pernahkah dalam hidup ini kita selalu bertanya kepada Tuhan dan kehidupan “Mengapa ini terjadi padaku? Mengapa ini begini? Mengapa itu begitu?” Ya, manusia selalu bertanya “mengapa” dalam hidupnya dan membuat hidupnya sendiri masuk dalam penderitaan jiwanya. Mengapa kita selalu bertanya seperti itu? Alasannya adalah karena kita gagal memahami kehendak dan jalan-jalan Tuhan.
Bapa kita adalah Bapa yang sempurna, yang sangat baik buat kita. Dia bukan Allah yang kejam. Memang Dia dapat murka.

Ada beberapa hal yang membuat Dia murka, antara lain:
1.    Perjinahan secara rohani/jasmani, membangkitkan cemburu-Nya, karena kita ini milik-Nya
2.    Ketidakkudusan, sebab Dia adalah Kudus
3.    Bait suci dicemarkan, (Yeh 8)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS