Tubuh takluk kepada Jiwa...
Jiwa takluk kepada roh manusia.
Roh manusia takluk kepada Roh Allah...
Saya punya kebiasaan yang cukup buruk saat badmood…saya suka pergi sendirian dan makan makanan yang saya sukai, cenderung memuaskan perut saya dengan makanan yang cukup mahal….tanpa berpikir panjang..
Saya pikir saya tidak punya kebiasan tersebut, tetapi saya lakukan itu berkali-kali, dan pada kenyataannya saya cukup terhibur...(hehehehe, peace!)
Saya akan berkeliling pelan dengan motor saya di sepanjang jalan dan mencoba berdoa kepada Kristus, jika saya menemukan pembicaraan dengan Dia, maka biasanya saya tidak jadi makan di tempat-tempat kesukaan saya karena mata saya sudah bengkak sebelum tiba disana!
Saya tidak ingin menceritakan lebih jauh tentang bagaimana saya ketika badmood, biarlah hanya menjadi rahasia pribadi yang indah walau penuh air mata…(hiks)
Dalam kondisi seperti itu, penuh masalah, dan lain sebagainya, saya cenderung mencari kepuasan dalam makanan. Saya menjadi tidak puas hanya dengan makan seadanya atau makan makanan yang tidak benar-benar saya gemari.
YESUS GAMPANG DISENANGKAN?
Jika anda sedang sedih..apa yang dapat membuat anda terhibur lagi? Makan seperti saya? Jalan-jalan? Bertemu dengan kekasih? Ke gereja? Curhat? Anda bisa jawab seperti yang biasa anda alami saat anda sedih. Setiap orang memiliki perasaan. Yesus memiliki perasaan juga, tetapi perasaan Yesus sangat sehat, tidak seperti kita yang tidak stabil dan berubah-ubah sepanjang waktu. Pagi hari kita bilang sayang, sore hari bilang benci, dan malam hari kita bingung sebenarnya seperti apa perasaan kita
Yesus memiliki emosi yang sehat. Dia menangis dengan alasan yang sangat jelas. Dia tertawa bukan untuk menyenangkan orang lain supaya Dia harus terlihat bahagia, tetapi Dia tertawa karena memang bahagia! Dia diam karena punya alasan, Dia bicara, Dia marah, dan Dia pergi bukan karena emosi sesaat lalu dengan gampang menyesal, minta maaf, atau menyalahkan orang lain sambil memukul-mukul dada ? tidak, tidak...itu kita..emosi kita tidak stabil. Kadang kita marah tanpa alasan, kita benci, kita tertawa dengan dibuat-buat....
Yesus akan disenangkan...
Apabila ada sesuatu yang memang dapat menyenangkan-Nya, sesuai selera-Nya.
Saya senang makan ayam goreng, tetapi saya belum tentu puas dengan ayam goreng di depot A, B, atau C. Yang membuat saya senang dan puas adalah di depot D. Ayamnya besar, enak, renyah, dan sesuai dengan selera saya! Seorang teman sangat gemar dengan Mie UP (Mie Ujung Panjang/Makasar), mungkin saja dia dengan lahap makan dan menjadi puas. Tetapi saya tidak puas dan tidak senang walau saya suka dengan mie, karena itu bukan selera saya.
Anda mengerti? Tidak semua hal yang dapat menyenangkan Yesus akan juga memuaskan-Nya! Tetapi yang dapat memuaskan-Nya, pastilah juga mendapat kesenangan-Nya!
BAGAIMANA MEMBUAT TUHAN PUAS?
1. Carilah apa yang menyenangkan-Nya terlebih dahulu..mari kita mempelajari dan memahami hati-Nya, kesukaan-Nya dan apa yang tidak Dia sukai. Jika kita tidak memiliki kerinduan mengenal Dia secara pribadi, saya jamin anda akan memiliki hubungan yang terus bermasalah dengan YESUS, karena Dia adalah Pribadi yang mengejar sebuah hubungan dengan ciptaan kesayangan-Nya, yaitu kita.
2. Ikuti selera-Nya. Jika hari ini Dia senang dan puas jika kita berdiam dan berdoa, mari lakukan saja, itu kehendak-Nya, selera-Nya hari itu dan itu memuaskan Dia akan kita. Walaupun selera Tuhan tidak mudah ditebak, tetapi pembelajaran pengenalan dengan Dia akan sangat berarti. Kita tidak selalu dapat langsung memahami apa yang Dia mau, tetapi kerinduan yang sangat untuk memuaskan dan menyenangkan-Nya akan cukup menolong kita terus berusaha mengenal hati dan selera-Nya.
3. Dengarkan Roh Kudus. Jangan lupa, didalam kita ada Roh-Nya yang ditempatkan-Nya secara pribadi dalam roh kita. Bukankah Roh Allah akan menyelidiki hati Allah dan roh manusia menyelidiki hati manusia. Sadarkah anda bahwa bahasa roh bukan hanya bahasa-bahasa asing yang terucapkan tetapi juha ungkapan roh yang paling dalam yang bahkan tidak dapat diungkapkan dengan kata-kata, roh kita menyelidiki hati kita tanpa pura-pura berkata-kata dan berdoa kepada Allah dengan ketulusan. Roh tidak pernah bisa bohong! Mari belajar bedakan bahasa roh sebagai karunia itu berbeda, diberikan kepada orang tertentu dan ada maksud untuk diterjemahkan demi kepentingan jemaat/bersama. Roh Kudus adalah Roh Allah sendiri yang akan memberitahukan kepada kita apa yang sedang ada dalam hati-Nya. Bergaul dan banyak dengarkan Dia, maka kita akan dapat menyenangkan dan memuaskan-Nya
4. Kerinduan anak adalah menyenangkan Bapanya. Ingatlah didalam kita sudah diberikan benih Ilahi dari Bapa sendiri. Kita perlu menyucikan hati nurani dan jiwa yang begitu menghalangi kita, maka muncullah manusia roh yang dipimpin Roh..