RSS
Container Icon

Kesempatan dan Khairos Tuhan

 "Khairos.. Seperti kereta sida2 Ethiopia yang berjalan.. Tanpa ketaatan dan kepekaan, anda akan melewatkan kereta itu begitu saja.. Kesempatan akan berlalu!" 

Sebuah kisah yang luar biasa dari salah seorang murid Kristus bernama Filipus. 

Dia dipakai Tuhan luar biasa di Kota Samaria.

Kisah Para Rasul 8:4-8 (TB)  Mereka yang tersebar itu menjelajah seluruh negeri itu sambil memberitakan Injil. 

Dan Filipus pergi ke suatu kota di Samaria dan memberitakan Mesias kepada orang-orang di situ. 

Ketika orang banyak itu mendengar pemberitaan Filipus dan melihat tanda-tanda yang diadakannya, mereka semua dengan bulat hati menerima apa yang diberitakannya itu.

Sebab dari banyak orang yang kerasukan roh jahat keluarlah roh-roh itu sambil berseru dengan suara keras, dan banyak juga orang lumpuh dan orang timpang yang disembuhkan.

Maka sangatlah besar sukacita dalam kota itu. 

Perhatikan lagi di ayat ini

Kisah Para Rasul 8:26 (TB)  Kemudian berkatalah seorang malaikat Tuhan kepada Filipus, katanya: "Bangunlah dan berangkatlah ke sebelah selatan, menurut jalan yang turun dari Yerusalem ke Gaza." Jalan itu jalan yang sunyi.

Tuhan tidak hanya bergerak di kota yang dilawat Tuhan, di tengah keramaian namun Tuhan memerintahkan Filipus pergi ke jalan yang sunyi menuju sebelah selatan. Disana tempat padang gurun. Tuhan juga bergerak dalam pendekatan personal. 

Ada orang2 yang dilawat Tuhan lewat pelayanan2 spektakuler dan kejadian2 ajaib. Ada juga yang dilawat Tuhan dalam kejadian sehari2 dan mungkin harus lewati jalan yang sunyi itu, melalui hal2 sederhana. 

JALAN SUNYI, JALAN PADANG GURUN

Filipus tidak tau arah kemana yang dia tuju. Di tengah pelayanannya yang berhasil di Samaria, dia pergi ke tempat yang Tuhan tuju dengan ketaatan walau mungkin dia telah mengalami keletihan setelah pelayanan yang begitu padat di Samaria. 

KETAATAN. Sudahkah anda belajar peka dan taat akan suara pimpinan Tuhan? 

Dari ketaatan Filipus, dia berjumpa sida2 Ethiopia yang mengalami lawatan Tuhan. Dia belajar Peka dan Taat. Sida2 saat itu sedang membaca kitab suci dan Filipus menghampirinya dan bertanya padanya. Sida2 itu berkata "Bagaimana saya memahami jika tidak ada yang membimbing?" 

Saudara, MEREKA BUTUH DIBIMBING. 

KITA HARUS MEMBIMBING GENERASI INI. 

Generasi ini butuh HATI BAPA.. 

Lewat pelayanan Filipus, Afrika sedang ditabur Firman Tuhan. 

Jangan menyepelekan pelayanan personal. Satu demi satu orang. Ini penting. Kkr dan pelayanan massal penting, namun pelayanan personal sangat penting juga. 

MAUKAH ANDA DIBIMBING DAN MEMBIMBING ORANG LAIN? Ada hati Bapa dan anak yang saling berbalik. 

Sobat, saya percaya ada orang2 yang menantikan ketaatan anda! Dan dengan ketaatan kita, orang2 mengalami perjumpaan dengan Kristus. INILAH KHAIROS! INILAH KESEMPATAN. 

HIDUP ADALAH PILIHAN.

Bagaimana dengan pilihan anda setiap hari? Apakah kita mau taat dan GO! Pergi dan tangkap kesempatan itu, tangkap Khiros itu dan layanilah Tuhan sungguh2! 

JIKA ENGKAU TIDAK PEKA DAN TIDAK TAAT, BERLARI PADA KHAIROS TUHAN, MAKA KESEMPATAN AKAN BERLALU... 

Dipakai Tuhan dalam ketaatan 

Tangkap kesempatan dari Tuhan

Di waktu yang tepat.. TUHAN BISA PERTEMUKAN ANDA DENGAN ORANG YANG BUTUH ANDA LAYANI! 


Salam Kebangunan!
Pokok doa dan konseling
Healing From Heaven
08777.167.2009 /0822.7777.4882

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar