RSS
Container Icon

Dimana Para Pekerja?

John Sung ketika masih berusia 35, berkata, “Dulu, saat saya masih muda (pada usia 20-an), saya bisa mengkhotbahkan Injil dua atau tiga kali sehari.” Pada saat ia memasuki usia 35 dan selanjutnya, karena ia sudah terlalu keras memacu dirinya dalam melakukan pekerjaan Tuhan, dia sudah lemah dan lelah. Ia sudah tidak lagi dapat berkhotbah lebih dari satu kali dalam sehari. Di dalam catatan biografisnya, dia berkata, “Di manakah orang-orang muda yang akan mengambil alih beban ini dari kami?” Di manakah orang-orang yang telah dijamah oleh kasih Allah, yang memiliki belas kasihan kepada orang-orang yang akan binasa di luar, yang tidak sibuk mengurung diri sambil memikirkan kepentingan pribadinya sendiri? Jika Anda hanya berkutat di dalam kepentingan pribadi Anda saja, Anda tidak akan memiliki hati yang berbelas kasihan pada orang lain. Jadi, doakanlah agar Tuhan mengirimkan para pekerja untuk tuaian di zaman ini! "

John dikenal sebagai penginjil yang berapi2 buat Tuhan dan penuh dengan kerinduan untuk melihat pertobatan jiwa2 yang terhilang, untuk kembali kepada Tuhan. Begitu giatnya dia melayani Tuhan sampai tubuh fisiknyapun melemah. Saudaraku, mari kita sorot kerinduan dan apinya yang berkobar bagi Tuhan. Andaikata banyak anak2 muda yang bangkit di masa muda untuk bersama2 melayani Tuhan dan menyelamatkan banyak jiwa2, tentulah beban ini tidak akan hanya dirasakan oleh sedikit orang di bumi ini! 

API DARI TUHAN AKAN MEMBAKAR

Mengapa sejak muda kita harus melayani Tuhan? Saat muda, adalah saat dimana seluruh kekuatan kita ada dalam keadaan maksimal. Kita juga sedang dalma pencarian tujuan hidup. Segeralah berlari dalam panggilan Tuhan dan berlombalah! 

Hati yang dibakar oleh Tuhan adalah hati yang mudah menangkap kehendak dan kerinduanNya bagi generasi ini. 

Jangan takut mengobarkan api! Api melambangkan Roh Kudus dan karyaNya, gairah, semangat, penyucian pemurnian dan bahkan melambangkan penghakiman Tuhan yang akan datang. 

API AKAN SEMAKIN MEMBESAR DENGAN DUKUNGAN ORANG2 DI SEKITAR KITA YANG MEMILIKI API YANG SAMA! 

Pentingnya anda berdoa agar Tuhan mengirimkan pekerjaNya, para penuaiNya. Sudahkah anda menjadi penuaiNya? Jika sudah, sudahkah anda berdoa tiap hari agar Tuhan kirimkan penuai? Ladang jiwa2 begitu luas. Kita selalu bisa mendapati orang2 yang terhilang, jauh dari Tuhan, sibuk hidup untuk diri sendiri, dan yang sedang antri masuk dalam jurang neraka! 

Miliki api itu bersama orang2 yang tepat, api akan semakin membesar dan Tuhan akan lakukan kegerakanNya yang besar. Kita butuh patner2 rohani yang slaing mendukung dan menguatkan. Minta Tuhan kirimkan para pekerjaNya. 

1 Tesalonika 5:19 (TB)  Janganlah padamkan Roh, 

Roh Kudus adalah API. Jika kita hidup dipenuhi Roh Kudus tiap hari, hidup kita akan penuh dengan api untuk hidup buat Tuhan. Melayani Tuhan bukanlah beban namun kehormatan. Melayani jiwa2 yang terhilang adalah kerinduan hati Tuhan. Jangan berhenti sampai anda hanya menjadi jiwa yang perlu dilayani saja. Anda harus menjadi patner sekerja Tuhan di bumi ini untuk menolong, melayani dan memberitakan Injil Kristus yang sejati. 

Jangan padamkan Roh!


  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar