RSS
Container Icon

Melayani di Tengah Kelemahan

Setiap kita punya kelemahan. Terkadang kita punya banyak alasan dengan menggunakan kelemahan kita untuk kegagalan dan ketidakberdayaan kita. 

Tahukah anda bahwa kita bisa tetap melayani Tuhan bahkan dengan dan dalam kelemahan kita?? Kita punya pilihan dalam hidup ini. 

2 Korintus 12:9-10 (TB)  Tetapi jawab Tuhan kepadaku: "Cukuplah kasih karunia-Ku bagimu, sebab justru dalam kelemahanlah kuasa-Ku menjadi sempurna." Sebab itu terlebih suka aku bermegah atas kelemahanku, supaya kuasa Kristus turun menaungi aku. 

Karena itu aku senang dan rela di dalam kelemahan, di dalam siksaan, di dalam kesukaran, di dalam penganiayaan dan kesesakan oleh karena Kristus. Sebab jika aku lemah, maka aku kuat.

Melayani Tuhan haruslah dengan semua yang kita miliki, termasuk dengan semua kelemahan kita. Seorang pencipta lagu Hymne yang terkenal, Fanny Crosby sekalipun buta, ia melayani Tuhan di tengah kelemahan ya dan lewat karya2nya begitu banyak orang diberkati. Lewat hymne2 yang diciptakannya banyak jiwa mengalami perjumpaan dengan kasih Tuhan. Para pahlawan2 iman lainnya juga mengalami banyak kelemahan namun tak membiarkan kelemahan menghalangi mereka melayani dan menjadi berkat bagi banyak orang. 

Kita harus menjadi berbeda dengan dunia ini. Janganlah takut menjadi berbeda!  Anak Tuhan harus belajar melawan arus dunia, tidak terbawa arus. Tuhan Yesus di duniapun melawan arus yang ada. Gereja di masa mula2 digambarkan seperti ikan yang melawan arus. Artinya? Menjadi murid Kristus artinya kita harus berani melawan arus dunia dan menyatakan kemuliaan Tuhan. Berani menyatakan kebenaran dan menjadi saksiNya sekalipun mungkin kita bisa di tolak dan ada harga yang harus dibayar untuk melalukan kebenaran. 

Mari kita belajar jadi saksi Tuhan dan melayaniNya walau pun menentang arus dunia. Sekalipun kita punya kelemahan apapun, tetap maju dalam misi Tuhan dalam hidup kita! Ada misi2 Bapa yang indah didepan kita, yang Tuhan sudah sediakan. 

Waktu hidup tak selamanya. 

Jangan menahan talenta yang Tuhan beri. 

Jangan menahan kebaikan bagi yang membutuhkan. 

Jangan menahan lidah kita menceritakan kasih dan kebaikan Tuhan. 

Jadilah saksi. 

Sudahkah anda melakukan kebaikan bagi orang lain kemarin? 

Lakukanlah hari ini. 

Dari 1 kebaikan sampai 7 kebaikan untuk memberitakan kabar baik dan menjadi saksiNya. 

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar